Apa Sih Tujuan Bursa Inovasi Desa itu, bahwa inovasi desa merupakan suatu proses pengembangan atas hasil kerja desa melalui bidang pertanian, infrastruktur, sosial budaya dan ekonomi
Sebagai
warga masyarakat, Anda tentu sering mendengar kalimat bursa inovasi dan tujuan
bursa inovasi desa. Seperti Anda ketahui, bahwa inovasi desa merupakan suatu
proses pengembangan atas hasil kerja desa yang telah dilaksanakan baik baru
maupun yang sudah lama berjalan guna memberikan hasil yang lebih baik dan
berkelanjutan melalui bidang pertanian, infrastruktur, sosial budaya maupun
ekonomi.
Pada
tahun 2017, Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi
meluncurkan Program Inovasi Desa. Bursa inovasi desa sendiri merupakan forum
pertukaran informasi dan inovasi yang berkembang di desa-desa dalam lingkup
kabupaten. Maksud dan tujuan bursa inovasi desa secara umum adalah untuk
membantu permasalahan desa dengan pemanfaatan dana desa yang berkualitas,
efektif dan efisien.
Kegiatan
dalam bursa inovasi desa ini adalah kegiatan yang menumbuhkan inovasi dengan
ide-ide kreatif yang muncul dan berkembang dari desa untuk kemajuan desa.
Tujuan bursa inovasi desa itu sendiri antara lain adalah:
1.
Memberikan informasi mengenai Program
Inovasi Desa serta pengelolaan dan pelaksanaan inovasi desa secara khusus.
Program Inovasi Desa ini harus memberikan pemahaman bagi siapa saja bahwa
tujuannya adalah untuk mengatasi permasalahan desa sehingga memberikan
kesejahteraan bagi warga masyarakat.
2.
Mengumpulkan inovasi-inovasi baru. Salah
satu tujuan bursa inovasi desa ini adalah mengumpulkan inovasi baru yang
artinya bahwa ketika kita berkumpul dalam satu forum dengan banyak orang akan
menghasilkan lebih banyak ide dan gagasan, sehingga proses penyelesaian
berbagai permasalahan dapat segera teratasi.
3. Memperkenalkan inovasi yang sudah
berkembang untuk penyelesaian masalah yang ada di desa. Kemungkinan proses
penyelesaian masalah dari desa lain akan sangat berguna dalam mengatasi
permasalahan yang sedang timbul dalam desa yang lainnya.
4.
Membagikan inovasi baru baik dalam bentuk
tulisan maupun video, agar inovasi yang sudah ada tidak hilang begitu saja,
inovasi harus didokumentasi dalam bentuk tulisan maupun video agar semua dapat
mencoba dan merasakan perubahan atas inovasi tersebut.
5. Membantu peningkatan pemanfaatan dana desa.
Dengan adanya bursa inovasi akan belajar dari pengalaman desa lain mengenai
pemanfaatan dana desa yang efektif dan berkualitas.
6. Memberikan informasi tentang pelaku-pelaku
pelaksanaan program inovasi baik dalam kabupaten, kecamatan maupun desa. Dalam
bursa inovasi akan dijelaskan siapa saja yang berhak melaksanakan program
inovasi untuk membantu penyelesaian permasalahan yang ada.
7. Memberikan informasi mengenai sanksi atas
pelanggaran pelaksanaan program inovasi dan pengelolaan desa. Dalam
melaksanakan inovasi terdapat sanksi bagi pengelola karena pelanggaran atas
prinsip dan dana desa.
Beberapa
tujuan bursa inovasi desa ini dapat membantu dalam proses pelaksanaan
penyelesaian permasalahan yang ada di desa. Kemajuan suatu desa tidak hanya
dilihat dari pembangunan infrastruktur saja, melainkan dari kesejahteraan warga
masyarakatnya juga. Semoga desa tempat Anda tinggal termasuk dalam desa yang
maju dan sejahtera.
Post A Comment:
0 comments so far,add yours
Posting Komentar