3 Contoh Inovasi Desa Bidang Ekonomi yang Bisa Anda Terapkan, Program inovasi desa salah satunya adalah Kewirausahaan dan Pengembangan Ekonomi Lokal
Contoh Inovasi Desa Bidang Ekonomi |
Program
inovasi desa salah satunya adalah Kewirausahaan dan Pengembangan Ekonomi Lokal.
Meski terdengar cukup sederhana, namun sebenarnya hal ini harus diwujudkan
dengan rencana yang matang, atau malah sebagian desa belum menemukan inovasi
terbaik bagi mereka.
Oleh
karena itu, hingga kini masih banyak desa atau perangkatnya yang mencari contoh
inovasi desa bidang ekonomi yang sesuai dengan desa mereka, juga masuk dalam
program inovasi desa Kewirausahaan dan Pengembangan Ekonomi Lokal.
Bidang
ekonomi merupakan hal yang paling kompleks dan paling sering dibicarakan
dimanapun tempat dan keadaannya, hal ini seperti tidak bisa dipisahkan dalam
kehidupan ini. Bidang ini selalu dikaitkan dengan permasalahan uang, dimana
uang menjadi suatu barang pokok dan wajib dimiliki oleh setiap individu.
Untuk
itu, banyak hal dilakukan untuk mendapatkan uang guna memenuhi kebutuhan
hidupnya. Tentunya pemerintah tidak tinggal diam mengenai hal tersebut, banyak
cara mengatasi permasalahan ini, contohnya dengan pemberian sembako murah,
bantuan pendidikan, bantuan kesehatan dan masih banyak lagi.
Tidak
sampai pada itu saja, guna penanggulangan masalah tersebut, pemerintah juga
menggalakkan gerakan inovasi pemanfaatan sumber daya alam maupun manusia yang
mampu mendorong inovasi desa dalam mencapai kesejahteraan masyarakat, contoh
inovasi desa bidang ekonomi salah satunya yaitu dalam bidang pariwisata,
perdagangan, pertanian. Berikut beberapa contoh diantaranya adalah :
1. Pemanfaatan Hutan Menjadi
Pasar Kumandang
Pasar
Kumandang terletak di Dukuh Bongkotan, Desa Bojasari, Kecamatan Kertek
Kabupaten Wonosobo, hutan tersebut dimanfaatkan warga masyarakat Bongkotan
untuk dijadikan pasar dengan keunikan lokal seperti penggunaan Bahasa Jawa,
cara pembayaran dengan kepingan bambu, dan yang dijual pun merupakan jajanan
khas tradisional seperti tiwul, cenil, wajik, dan masih banyak lagi.
Pasar
kumandang ini memiliki daya tarik tersendiri untuk menarik para wisatawan dalam
maupun luar wonosobo untuk berkunjung. Nah, pemanfaatan desa menjadi
tempat wisata ini menjadi salah satu contoh inovasi desa dalam bidang ekonomi
dengan mengurangi angka pengangguran dan menambah pendapatan desa.
2. UMKM
Pembuatan Combro
Usaha
pembuatan combro juga termasuk dalam contoh inovasi desa bidang ekonomi, dalam
usaha ini mampu mempekerjakan masyarakat yang tidak memiliki pekerjaan sehingga
mampu mengurangi angka pengangguran di suatu desa.
Contoh
pembuatan combro ini ada di Dusun Limbangan Desa Kadipaten Kecamatan
Selomerto, disana memiliki beberapa karyawan yang merupakan orang-orang yang
tinggal di wilayah tersebut.
3. Kelompok
Wanita Tani
Kelompok
wanita tani ini biasanya melakukan penanaman seperti sayuran, buah-buahan,
umbi-umbian untuk dijual kembali, ini akan menghasilkan pendapatan sendiri bagi
desa, dan juga akan mengurangi angka pengangguran dalam desa tersebut.
Contohnya
di Dusun Manggis, Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo, di
desa tersebut ada kelompok wanita tani yang menanam berbagai sayuran,
disana juga menjual hasil perkebunan buah salak.
Masih
banyak contoh inovasi desa bidang ekonomi, mungkin disekitar Anda masih banyak.
Mari sebagai warga masyarakat senantiasa membantu mendukung program inovasi
desa demi tercapainya kehidupan yang sejahtera.
Post A Comment:
0 comments so far,add yours
Posting Komentar